Senin, 26 Juli 2010

Stop global warming

Belakangan ini cuaca semakin tak menentu. Setelah berminggu-minggu didera panas teriknya matahari eh dua hari ini di Jakarta hujan deras lagi. Aduh kenapa ya?

Nah secara ngga sengaja kemarin dimajalah Chic (edisi kira-kira 2 minggu lalu) membahas tentang fenomena ini. Cuaca yang ngga menentu itu adalah salah satu dampak dari pemanasan global. Baca lagi nih dari sebuah buku yang judulnya "Unstoppable Global Warming: Every 1,500 years"yang ditulis oleh Dennis T. Avery & S. Fred Singer. Ternyata pemanasan global adalah memang siklus alam... Jadi setiap 1500 tahun, suhu di bumi akan meningkat sekitar 3-4 derajat Celcius dan fenomena ini memang tidak bisa dihentikan. Sebenarnya pemanasan global yang teradi secara alami tidak membahayakan manusia karena peningkatan suhu berlangsung secara perlahan sehingga manusia bisa beradaptasi. Dalam buku ini juga dijelaskan bahwa manusia sebenarnya lebih mampu bertahan hidup disuhu yang panas dibandingkan suhu yang dingin. Tapi pemanasan bumi akhir-akhir ini tidak lagi terjadi secara alami karena siklus yang awalnya 1500 tahun sekali semakin cepat menjadi beberapa dekade saja karena ulah beberapa penghuni bumi. Misalnya penggundulan hutan. Seorang teman dari WALHI pernah menyebutkan setiap harinya di Indonesia terjadi penggundulan hutan seluas 25 kali lapangan bola (mudah-mudahan datanya ngga salah nih). Coba bayangkan...Padahal hutan di Indonesia itu adalah salah satu paru-paru dunia....
Pemanasan global memang tidak bisa dihentikan tapi kita bisa memperlambatnya. Ada beberapa hal kecil yang bisa kita lakukan untuk itu, misalnya:
  1. Menanam 1 pohon di halaman rumah kita; 1 pohon mampu menyerap 1000 kg karbondioksida per tahunnya
  2. Meminimalkan penggunaan kendaraan bermotor; kalau ngga perlu-perlu banget ngga usah pake mobil. Misalnya kalau kantor kamu dekat dengan rumah, kenapa ngga jalan kaki aja atau bersepeda aja. Selain hemat juga bisa sekalian olah raga.
  3. Rajin mengecek air filter kendaraan paling ngga sebulan sekali; Selain bisa mencegah pembuangan 400kg karbondioksida, dalam setahun kamu bisa menghemat sekitar 1juta rupiah.
  4. Mengganti lampu dirumah dengan lampu yang hemat energi; dalam setahunnya kamu bisa menghemat lebih dari dari 300ribu rupiah sekaligus mengurangi pembuangan karbondioksida sebanyak 150 kg.
  5. Menghemat penggunaan kertas; kalau ngga perlu-perlu banget jangan pake kertas baru, misalnya kalau masih dalam bentuk draft lebih baik nge-print pake kertas bekas aja.
  6. Bawa keranjang sendiri kalau belanja; Nah ini juga untuk mengurangi sampah...
Hal kecil memang, tapi dampaknya besar buat bumi kita tercinta dan juga dompet kita tercinta...ha..ha..ha...Jadi jangan ditunda-tunda lagi...Ayo kita lakukan mulai dari SEKARANG